Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : (1) Mengetahui pengaruh tanaman dari biji terhadap biaya produksi pada tanaman bawang, (2) Mengetahui pengaruh system tanam dari biji terhadap peingkatan pendapatan petani bawang. Lokasi peneliian di Tegalsiwalan, Leces, Dringu dan Gending Kabupaten .....
Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sample secara Disproportionate Random Sampling. Sedangkan jesin penelitian adalah dengan jenis peneliian Deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara terhadap responden. Sedangkan teknik analsis data dengan menggunakan analisis analisis ekonomi dan analisis statistik dengan menggunakan T test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Rata-rata biaya produksi yang dikeluarkan petani bawang merah yang menggunakan sistem usahatani dari biji lebih kecil dari pada biaya produksi usahatani dengan menggunakan benih dari umbi, (2) Rata-rata pendapatan total yang diterima petani bawang merah yang menggunakan sistem benih dari biji lebih besar dari pada yang menggunakan sistem usahatani dengan benih dari umbi, (3) Rata-rata pendapatan bersih yag diterima petani bawang merah yang menggunakan sistem usahatani benih dari biji lebih besar dari pada petai bawang merah yag menggunakan sistem usahatani benih dari umbi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar